Terekam CCTV, Pelaku Ranmor Diboyong ke Polsek Percut Sei Tuan

    Terekam CCTV, Pelaku Ranmor Diboyong ke Polsek Percut Sei Tuan

    MEDAN - Personil Reskrim Polsek Percut Sei Tuan menerima informasi dari masyarakat terkait adanya 1 orang laki-laki diduga pelaku percobaan pencurian telah diamankan warga di Mesjid Umar bin Abdul Aziz Jl. Pusaka, Desa Bandar Khalipah Kecamatan Percut Sei Tuan, Selasa (12/7/2022) sekitar pukul 16:30 Wib.

    Mendapat laporan, personil langsung menuju lokasi, ternyata benar telah diamankan oleh warga 1 orang laki-laki bernama Riki Imam Sari, personil langsung memboyongnya ke Komando.

    Saat diinterogasi, pelaku menerangkan bahwa benar telah berusaha mencuri sepeda motor yang ada di parkiran Masjid dengan merusak kunci kontak 3 unit sepeda motor, kemudian saat menaiki sepeda motor milik korban diketahui oleh korban dan langsung diamankan oleh warga.

    Hasil pengembangan dan penyelidikan lebih lanjut diperoleh informasi dari masyarakat ditemukan lokasi pencurian yang dilakukan oleh pelaku di Masjid Jamik Al-Ikhlas Jl. Pusaka Pasar XII Desa Bandar Klippa yang terekam CCTV.

     Sepeda motor yang dicoba dicuri oleh pelaku berupa 1 Unit Sepeda Motor Jupiter Z BK 2839 QH, 1 Unit sepeda Motor Supra BK 2839 QH, 1 Buah Kunci T.

    Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Agustiawan melalui Kanit Reskrim Bambang Nurmiono menyebutkan bahwa kasus ini masih proses penyelidikan dan pengembangan.

    "Saat ini lagi proses penyelidikan dan pengembangan lebih lanjut terkait apakah pelaku melakukan pencurian di TKP lain sekaligus melakukan pencarian barang bukti, " ujarnya.

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Kasat Reskrim Polrestabes Medan Jenguk Korban...

    Artikel Berikutnya

    50 Warga Binaan Rutan Kelas I Labuhan Deli...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024

    Tags